Friday, 1 July 2011

Kunjungan Merapi View Jogjakarta ke Markas Lahara Jumoyo Salam Magelang

Hari Rabu tanggal 29 Juni 2011 sekitar pukul 10.00 WIB rombongan relawan Merapi View tiba di Mabes Lahara Jumoyo, rombongan dipimpin Bang Yos. Rombongan terdiri dari Merapi View, Sigap Merapi dan Jogja Magelang Elektronik (JME). Disamping untuk temu darat, rencananya Bang Yos beserta rombongan juga akan melakukan kunjungan di titik-titik rawan bencana Erupsi Merapi dan akan melihat bagaimana kondisi terakhir warga masyarakat yang terkena dampak letusan Gunung Merapi. Hasil dari kunjungan tersebut akan dievaluasi daerah mana saja yang akan menjadi sasaran bantuan dari Merapi View.
Rencana awal dari kunjungan tersebut sebenarnya adalah wilayah Srumbung pasca erupsi, namun setelah berkeliling dan melihat langsung di daerah Desa Sirahan akhirnya rombongan memutuskan untuk membatalkan melakukuan kunjungan di Wilayah Kecamatan Srumbung, karena menurut Bang Yos lebih baik menggarap satu titik terlebih dahulu semaksimal mungkin, baru setelah tergarap akan dilanjutkan ke wilayah Srumbung atau wilayah lain yang membutuhkan bantuan.
 
Bang Yos nomor 3 dari kiri saat berfoto bersama dengan Relawan OPRB Desa Jumoyo (Lahara)