Tuesday, 18 May 2021

Hampir Kena Tipu, ini Modus Penipuan Mengatasnamakan Shopeepay

Di era digital ini memang membuat orang mudah melakukan berbagai hal, termasuk belanja online bahkan untuk memudahkan pembayaran sekarang ini sudah tersedia uang online. Tidak semua orang dengan cepat memahami sistem online ini, sehingga banyak dimanfaatkan orang-orang jahat untuk mengeruk keuntungan dengan melakukan tipu daya kepada orang lain, seperti yang hampir saya alami baru-baru ini, ceritanya begini:

Saya dapat telpon via Whatsup dari nomor yang tidak saya kenal dan nomornya tidak lazim buat kita yang tidak terbiasa berhubungan telpon luar negeri karena bukan kode area untuk Indonesia yaitu +1 (604) 998 4517 (area Amerika), kalau Indonesia kan +62. Dan berhubung penasaran saya angkat telpon tersebut, dan siap-siap pake bahasa Inggris (wkwkwk pdhl raiso) tapi ternyata si penelpon dengan ramah menyapa :

Penipu :" halo selamat pagi assalamualaikum" (dalam batin hlo koq bahasa Indonesia?) "saya dari Shopee ingin mengabarkan bahwa Anda mendapatkan reward shopeepay sebesar Rp. 1 juta, dan akan langsung kami kirim ke Anda, dan Anda bisa pilih mau dalam bentuk tunai transfer uang atau bentuk koin shopeepay" 

saya : "kirim ke shopeepay aja, tapi itu bisa langsung untuk belanja kan?" 

Penipu: "bisa kak, tapi sebelumnya cek dulu ada berapa reward yang ada di shoppe anda agar bisa dilihat perubahannya (penipu berusaha ngecek uang kita di shoppepay ada berapa, kalau jutaan mungkin penipu akan agresif mengelabuhi kita) dan nantin akan saya kirimkan kode yang berisi Kode OTP ke nomor Anda, jangan ditutup telponnya kak" 

Saya : "reward ada 144 mas" (dijawab penipu spt sambil tersenyum, mungkin karena jumlahnya dikit hahaha)

tak berselang lama kemudian :

Penipu: "sekarang anda bisa cek SMS dari kami, terus kirimkan kode OTP ke kami untuk pengaktifan reward ke shopeepay anda"

Saya: "hlo kode OTP itu kan rahasia? dan tidak boleh di bagikan ke orang lain?

Penipu: "iya memang tidak boleh dibagikan ke orang lain, tetapi kami dari shopee yang membutuhkan"

saya diam dan tidak saya jawab, dalam hati kode OTP itu kan sifatnya rahasia? trus ke inget waktu menggunakan shopeepay/spylater untuk belanja pas transaksi kita harus memasukkan Kode OTP yang dikirim oleh shopee, waah ini sepertinya tidak beres, saya pun mencari informasi hadiah shopee lewat google dan merujuk pada situs resmi shopee.co.id disana tidak ada nama akun saya dapat hadiah. 

si Penipu masih halo...halo... kemudian telpon diputus, tetapi dial kembali dan tidak saya angkat, kemudian kirim message whatsup seperti dibawah ini:



balasanku yg terakhir tidak dibuka, pertanda nomor sudah tidak diaktifkan lagi

penipu menggunakan foto profil ini

saya penasaran kode telpon yang dipakai yang ternyata setelah saya telusuri itu kode area negara Amerika, tetapi mungkin itu hanya fake dan pelakunya ada di Indonesia agar nomor aslinya tidak terlacak, entah caranya gimana saya tidak tahu .
Dan ternyata.. sudah ada kasus serupa dengan modus yang sama baca disini, dan alhamdulillah saya bersyukur tidak jadi korban penipuan, walau awalnya cukup gembira mendapatkan hadiah, dalam benak bisa belanja lagi nih..., tetapi dalam menanggapi si penelpon tetap tenang dan berusaha mencari informasi kebenaran hadiah tersebut melalui situs resmi, apalagi penelpon meminta DATA OTP yang setau saya adalah data rahasia. Jadi intinya begini:
  1. kalau anda suka belanja online, walau ribet usahakan bayar lewat gerai-gerai yang ditunjuk oleh aplikasi belanja online karena resiko kebobolan lebih kecil.
  2. Kalaupun harus memakai "shopeepay" saldo diusahakan jangan terlalu banyak, kalaupun harus ketipu tidak banyak uang kita.
  3. JANGAN PERNAH MEMBAGIKAN KODE OTP KEPADA SIAPAPUN, karena Pemilik Aplikasi TIDAK PERNAH MEMINTA KODE OTP (logika bodohnya adalah pemilik aplikasi kan yang buat kode,kenapa harus minta kepada member? ) 
  4. Jangan pernah tergiur dan terlalu bahagia ketika anda mendapat telpon dari orang yang tidak dikenal mengabarkan kalau anda mendapatkan hadiah, karena akan dapat kehilangan akal sehat.
  5. Tetap tenang walau hati gembira dapat hadiah, pahami apa yang diperintahkan si penelpon, ingat kalau perbincangan sudah menyangkut Kode2, PIN atau OTP harus hati-hati, apalagi disuruh kirim kode tersebut, sudah jelas itu penipuan. TITIK, rausah ngeyel karena pemilik aplikasi tidak pernah akan meminta KODE OTP melalui telpon/SMS/WA dsb. Mending anda siap-siap ngerjain si Penelpon.

screenshot dari Aplikasi Shopee



Wednesday, 31 March 2021

Review Memori Card Sandisk KW setelah Satu Tahun Pemakaian

Pernahkan kalian menggunakan memory eksternal di smartphone kalian? atau barangkali baru rencana membeli dan bingung dalam memilih karena ada yang harganya murah? STOP.. jangan bingung karena seperti pepatah " ada rupa ada harga", ga bakalan ada barang bagus di jual dengan harga murah, dan untuk urusan memory card, jangan tergiur dengan harga murah karena kalian akan menyesal setelah memakainya. Bayangkan saja ketika kalian mengabadikan moment indah kalian dengan memfoto atau memvideo terus tiba-tiba tidak bisa dibuka/diputar sama sekali gara-gara menggunakan media simpan palsu, waahhh rugi banget kan? bisa nangis laah. 

Sandisk KW

Baiklah, disini saya akan berbagi pengalaman tentang menggunakan memory card palsu alias KW. Sekitar satu tahun yang lalu saya membeli memory card merk Sandisk 128 GB lewat online, dan memang di lapak tersebut sudah dikasih tahu bahwa barang tersebut KW kualitas nomor 1 atau KW1, yang artinya dipastikan dapat berfungsi dengan baik dan kapasitasnya juga terbaca tidak menipu. Dan memang benar kapasitas yang terbaca tetapi lebih dari 128 GB yaitu 134 GB dan selama saya pakai selama ini memang normal-normal saja, untuk rekam video, foto, simpan data dan instal aplikasi berjalan dengan baik. 

128 GB terbaca 134 GB

Nah setelah berjalan 1 tahunan dan kapasitas simpannya mendekati 100 GB, mulai deh.... untuk menyimpan hasil foto kadang hasilnya tidak terbaca atau file rusak, dan yang paling parah ketika saya pakai buat rekam video konten youtube, file video tidak bisa diputar, tidak bisa diolah, pokoknya tidak bisa diapa-apain, karena sudah saya coba diperbaiki file tersebut dengan beberapa aplikasi tetap tidak membuahkan hasil, yaaaahhh kesel banget pokoknya.

nah untuk jelasnya dapat kalian liat di videoku dibawah ini

jangan lupa di SUBSCRIBE ya... 


Wednesday, 24 March 2021

Berbekal handphone doang mau membuat vidoe konten youtube?

 Ada banyak cara dalam mengekspresikan kreativitas kita, salah satunya adalah membuat video film pendek. Kenapa film pendek? ya kalau hanya sekedar membuat sebuah video tetapi tanpa alur cerita anak kecil juga bisa, tetapi membuat sebuah film tentu harus ada pesan teratur yang akan disampaikan kepada para penonton video tersebut. Pesan-pesan yang disampaikan tersebut tentunya melalui proses yang agak rumit, nah disitulah kreativitas kita dimulai.

Film pendek umumnya lebih bebas dalam menentukan alur cerita dan narasinya, sekenario juga harus tertata dan terkadang membutuhkan naskah kalau film yang dihasilkan benar-benar seperti yang diharapkan oleh pembuat sekenario. Akan tetapi bisa juga sekenario tanpa naskah, bahasan dan obrolan terserah para pemain (artis) yang penting tidak melenceng dari sekenario.

Dalam era sekarang semua orang bisa membuat film-film pendek dan dipertontonkan ke orang-orang yaitu melalui channel youtube, seperti yang saya lakukan akhir-akhir ini, bukan latah ya... tapi lebih ke menggiatkan masyarakat dalam aktivitas bermasyarakatnya. Konten video saya pilih sekitaran siskamling, pembuatannya spontan saja dan peralatan hanya menggunakan satu buah handphone untuk mengambil gambar dan satu buah laptop untuk proses videonya, akses internetnya kebanyakan nebeng wifi hahahaha.... maklum yang diupload ratusan mb biar irit kuota wuahahaha...!!

Didalam pembuatan video, saya termasuk yang tidak menggunakan naskah, hanya memberikan alur cerita kepada para petugas piket ronda dan sedikit kalimat-kalimat yang harus diomongkan, dan tidak harus persis, kadang mereka mengembangkan sendiri kalimatnya. Karena artisnya adalah petugas piket ronda jadi tiap hari artisnya beda-beda tiap seri, semua tergantung siapa yang piket ronda, tiap malam video konten dibuat dan langsung dikerjakan, paginya upload ke youtube.


Tujuannya apa koq tiap hari bikin video dan langsung upload? macam kejar tanyang aja? ya.. tujuannya disamping akan ketauan siapa-siapa yang malas ronda juga untuk menggugah semangat mereka yang ogah-ogahan ronda, lama-lama kan malu jadi bahan gunjingan ga pernah kliatan di video ronda.

Wah berarti capek dan ngantuk donk tiap malam begadang? ya jelaslah orang tidur jelang pagi terus, tetapi karena semangat dalam ikut memberikan semangat dan memberikan informasi kepada warga masyarakat tentang pentingnya ronda jadi rasa kantuk itu hilang.

Harapannya apa tentang keberadaan pos ronda? kalau di daerah saya, pos ronda sudah dijadikan pusat pertemuan warga, apalagi di masa pandemi covid19, ibu-ibu Dawis melakukan aktivitas di pos ronda di minggu sore, jadi pengurus standby di pos ronda dan para anggotanya akan secara bergantian datang ke pos ronda. Harapannya dengan adanya pos ronda akan menjadi pusat informasi di wilayah kecil di sebuah perkampungan, pusat kretivitas warga dan sebagainya.

Jenis handphone apa sih yang bisa digunakan untuk membuat video? wah ini... ini menurut saya aja yah? karena bukan ahlinya, kalau saya merekomendasikan handphone yang punya kamera bagus karena dipake malam hari, memory ram minimal 3 giga, kalau memory penyimpanan hanya 32 giga wajib ditambahi memory eksternal, karena gambar yang bagus pasti memakan memory banyak. 

oiya tonton dan subscribe ya video-video saya di youtube? ada dua yaitu channel ukukaka merupakan channel perjalanan saya, dan ertedua channel merupakan channel yang ber konten pos ronda di lingkungan tinggal saya.


Monday, 8 March 2021

Mengatasi Kecanduan Bermain HP Pada Anak

Perkembangan teknologi saat ini seperti tak terkendali, salah satunya adalah teknologi digital yang disematkan pada gadget smartphone android. Didalam kotak tipis tersebut membuat manusia bisa melakukan apa saja, selain digunakan untuk berkomunikasi dengan orang lain, gadget tersebut dapat juga digunakan untuk nonton film, bermain game, berjualan, bahkan memproduksi video juga bisa dilaksanakan dengan mudah. Seiring dengan berjalannya waktu, harga sebuah smartphone yang dulunya hanya sanggup dibeli oleh orang-orang kaya di perkotaan sekarang ini bisa dengan mudah dimiliki orang-orang desa yang taraf ekonominya bisa dibilang miskin. Smartphone sudah seperti sebuah kewajiban untuk dimiliki, betapa tidak, segala jenis informasi disebarkan melalui perangkat ini, bahkan undangan kenduri cukup diinformasikan di group WA kampung.


Dengan sangat terjangkaunya harga gadget tersebut para orang tua membeli tidak hanya untuk kebutuhan mereka tetapi juga untuk anak-anaknya, bahkan si balitanya juga ikut dibelikan dengan alasan untuk mainan agar bisa ditinggal mengerjakan pekerjaan rumahnya. Dan tak disadari oleh para orang tua, anak-anak mereka sudah mulai kecanduan bermain game sampai lupa waktu yang hal ini tentu sangat tidak baik untuk perkembangan anak. Karakter anak menjadi lebih mudah emosi, malas dan tidak ada inisiatif membantu orang tua, bangun kesiangan karena semalaman main game, prestasi pendidikan menurun dan lain-lain yang hal ini cukup membuat para orang tua pusing tujuh keliling.


Untuk antisipasi kecanduan anak terhadap main HP berikut ini tips-tips yang mungkin bisa dilakukan:

  • sempatkan waktu untuk selalu mendampingi anak ketika mereka bermain HP;
  • beritahukan kepada anak bahwa hobi (main game hp misalnya) mereka sebenarnya bisa untuk mencari ilmu atau bahkan uang;
  • selalu ingatkan jam-jam makan atau sholat secara tepat waktu dan pastikan mereka segera melaksanakannya, hal ini agar mata mereka tidak terus-terusan memandang layar HP dan otak bisa istirahat sejenak;
  • berikan jadwal piket pekerjaan rumah membantu orang tua untuk mereka dan berikan hukuman apabila lalai tidak melaksanakannya;
  • kalau akses internet dirumah menggunakan wifi, batasi jam akses pada mereka;
Kalau anda juga suka bermain hp, jangan salahkan anak jika juga suka bermain hp, ingat apa yang dilakukan orang tua, maka juga akan dilakukan juga pada anak-anak kita, apalagi di jaman sekarang ini.

Ok, mudah-mudahan tips-tips tersebut dapat membantu anda didalam memberikan kasih sayang kepada buah hati anda.


Tuesday, 23 February 2021

Indahnya Nepal Van Java

Pernah mendengar Nepal Van Java? ya.. adalah sebuah julukan dari sebuah dusun di Desa Temanggung Kabupaten Magelang, yaitu Dusun Butuh. Nepal Van Java dikenalkan dan dikelola oleh Pemerintah Desa Temanggung Kecamatan Kaliangkrik Kabupaten Magelang. Beberapa waktu lalu saya berkesempatan mengunjungi desa tersebut untuk melaksanakan tugas kantor memverifikasi rumah tidak layak huni (RTLH) yang di ajukan oleh masyarakat desa tersebut. Kesempatan ini tidak kusia-siakan untuk mengumjungi Nepal Van Java (licik supaya dapat gratisan hahaha...). Kebetulan terdapat 4 RTLH yang diajukan di Dusun "Nepal Van Java" sehingga memang harus masuk ke lokasi tersebut untuk melihat langsung kondisi rumah yang diajukan.

Salah satu sudut Nepal Van Java

Ok kita disini tidak akan membahas tugas kantor, tetapi ingin membantu mempromosikan Nepal Van Java kepada para pembaca blog ini, 

Nepal Van Java terletak di lereng Gunung Sumbing sebelah timur kurang lebih 2,5 km dari puncak Sumbing (pasti dingin kan suhunya?), jalur yang dilalui bisa kalian search di google pasti ketemu. Jalan utama menuju ke sana cukup sempit hanya satu lajur aspal, kalau mobil papasan pasti harus masing-masing keluar aspal, kondisi aspal sudah mulai banyak yang berlobang, maklum aspal tipis. Jarak antara Kantor Kepala Desa Temanggung sampai dengan Dusun "Nepal Van Java" cukup jauh sekitar 5 km (agak heran sih jauh banget) disepanjang perjalanan kalian akan disuguhi pemandangan hamparan lahan pertanian sayur mayur khas pegunungan yang berupa terasiring. Bagi para pendaki gunung tentu daerah ini sudah tidak asing lagi karena Nepal Van Java juga merupakan basecamp pendakian puncak Gunung Sumbing.

Perangkat Desa Temanggung dan Kepala Dusun Butuh

Setelah cukup lelah terguncang-guncang kalian akan sampai di lokasi, di gerbang dusun sudah ada petugas yang akan memandu parkir kendaraan, parkiran mobil juga tersedia dan kalian harus parkir disitu karena motor maupun mobil tidak diperbolehkan memasuki dusun, karena medan yang sulit dan sempit, hla wong warga "Nepal" jg kalaupun punya mobil ga bisa masuk rumahnya, jalan kampung hanya gang yang lebarnya tidak lebih dari 1,5 meter itupun penuh tanjakan curam.

Pos basecamp pendakian puncak Gunung Sumbing

Berhubung cukup penasaran karena letaknya cukup jauh dari dusun-dusun yang lain di Desa Temanggung, saya pun bertanya pada Bapak Kepala Dusun, beliau pun bercerita awal mula berdirinya dusun. Dulu sebenarnya warga mendiami sebuah lokasi dibawah, dekat dengan pedusunan lain, tetapi karena waktu itu warga membutuhkan air untuk keperluan sehari-hari dan sawahnya, maka warga mencari air ke arah puncak Gunung Sumbing dan menemukan sumber air di lokasi ini, namun karena letaknya jauh dari kampung terdapat beberapa warga yang ingin mendirikan rumah di lokasi ini agar dekat dengan sumber air. Lama-kelamaan warga lainnya juga ikut membuat rumah disini dan akhirnya mereka pindah semua dan bermukim di Dusun "Nepal Van Java" ini.


Nepal Van Java jika anda ingin mengunjungi siapkan tenaga ekstra, karena tingkat kecuraman cukup tinggi, dari titik terendah dusun berada di ketinggian 1.500 mdpal dan titik tertinggi berada di sekitar 1.700 mdpal dengan jarak yang tidak terlalu jauh, ini masuk akal karena dari dusun ini untuk sampai ke puncak Gunung Sumbing hanya sekitar 2,3 km. Saya cukup ngos-ngosan juga, karena memang harus jalan kaki keliling dusun, tapi rasa capek hilang karena sangat kagum dengan keindahannya disamping itu kagum betapa kuatnya orang-orang disini mampu membangun kampung menjadi sedemikian bagusnya, benar-benar takjub.


Jika anda yang berasal dari luar kota yang ingin menginap sekaligus ingin merasakan dingin malam di Nepal Van Java juga tersedia homestay dengan harga kisaran Rp.50 ribu hingga Rp.200 ribu. Oiya cerita ini juga saya posting di chanel youtube ukukaka, silahkan kunjungi juga ya? jangan lupa subscribe nya hehe...

Gimana berminat kesana? nanti kabari ya kalau kesana..... komen di blog ini.



Vaksin Covid-19 perlukah?

 Pandemi Covid-19 sampai saat ini belum juga mereda, bahkan virus corona saat ini telah bermutasi menjadi berbagai macam varian, dan varian-varian tersebut menimbulkan gejala yang berbeda-beda bahkan ada yang dapat menyebar dengan sangat cepat. Guna menanggulangi pandemi ini pemerintah terus berupaya agar wabah ini segera berakhit, salah satunya dengan memberikan vaksinasi. Vaksinasi diperlukan agar tubuh dapat menangkal terserang virus corona sehingga diharapkan pandemi covid-19 segera berakhir. 


Di Kabupaten Magelang mulai hari ini 23 Februari 2021 dilaksanakan vaksinasi terhadap para pegawai di lingkungan pemerintah Kabupaten Magelang yang dilaksanakan di GOR Gemilang Sekretariat Daerah Kabupaten Magelang dan akan berlangsung hingga semua pegawai dan karyawan pemerintah kabupaten tervaksin semua.